Alasan Mengapa Kamu Wajib Punya Tumbler Stainless

Alasan Mengapa Kamu Wajib Punya Tumbler Stainless

Alasan di balik populernya  tumbler stainless steel tidak terlepas dari beberapa faktor yang mempengaruhinya. Masyarakat di berbagai belahan dunia mulai sadar akan pentingnya menjaga lingkungan dan mengurangi penggunaan plastik sekali pakai.

Lalu, kenapa sih kita harus punya tumbler stainless ?

1. Stainless Steel Mudah Dibersihkan

Bahan stainless steel lebih mudah dirawat dibandingkan bahan lainnya. Selain itu, bahan ini juga tahan akan noda, korosi, dan karat. Cara penggunaan dan membersihkannya pun jauh lebih praktis, baik itu dicuci secara manual atau menggunakan dishwasher.

2. Bisa Menjaga Suhu Air Tetap Stabil

Selain mudah dibersihkan, stainless steel juga punya sifat isolasi termalnya. Ini jadi faktor mengapa suhu air bisa tetap stabil meski disimpan lama.

Tutup tumbler yang ketat juga berpengaruh pada kestabilan suhu air. Tutup yang rapat membantu udara dari luar tidak masuk ke dalam tumbler dan mencegah perubahan suhu yang disebabkan oleh lingkungan sekitar.

3. Tumbler Stainless Steel Awet Dipakai

Berbeda dengan peralatan minum plastik yang semakin memburuk seiring berjalannya waktu, wadah minum stainless steel tidak mengalami hal serupa. Dalam jangka panjang, botol minum yang terbuat dari bahan plastik sekali pakai juga tidak baik untuk kesehatan manusia. Sebab plastik dapat memudahkan bakteri jahat masuk ke dalam minuman yang kamu konsumsi.

Stainless steel juga tidak mengandung bahan kimia berbahaya. Tentunya hal ini memastikan bahwa kamu tetap aman dan sehat bila menggunakan tumbler stainless steel saat bepergian.

4. Bisa Desain Sendiri Sesuai Kebutuhan

Kamu bisa ciptakan desain unik untuk tumbler sesuai dengan gaya dan preferensi. Kamu bisa cetak logo perusahaan, nama pribadi, atau desain kustom lainnya. Manfaatkan tumbler sebagai media kreatif dan buat seunik mungkin.

Meski bukan masuk ke dalam kategori fesyen, tumbler stainless steel menjadi pilihan yang ideal bagi mereka yang ingin minum dengan gaya sambil memenuhi kebutuhan dahaga mereka.

5. Bisa Dijadikan Sebagai Merchandise

Produk tumbler juga sering dijadikan opsi untuk merchandise, baik untuk korporat, hadiah spesial bagi pasangan maupun teman sebaya. Agar lebih sempurna, kamu bisa tambahkan surat dan item merchandise lainnya seperti tote bag atau hand sanitizer.

Nah, itu dia beberapa alasan singkat mengapa kamu harus punya tumbler stainless. Tertarik untuk custom tumbler stainless ? Toko Merchandise siap membantu